Senin, 21 Desember 2020

NAPZA

 

NAPZA

Apakah kalian mengetahui apa itu Napza?
Napza merupakan narkoba, psikotropika, dan zat adiktif lain yang merupakan jenis obat-obatan yang dapat mempengaruhi gangguan kesehatan dan kejiwaan. Dalam artian umum Napza diartikan sebagaizat-zat kimiawi yang dimasukkan ke dalam tubuh secara diminum, dihisap, dan dihirup, ataupun disuntik akan mempengaruhi suasana hati, perilaku, perasaan, dan pikiran seseorang. Seseorang yang mengkonsumsi Napza dapat menimbulkan gangguan keadaan sosial yang ditandai dengan indikasi yang negatif, disaat digunakan dalam waktu pemakaian yang panjang dan berlebihan.

 Pengertian NAPZA : Jenis, Contoh, Penyebab & Pencegahannya

Napza mempunyai jenis-jenis yaitu:

a.      -  Narkotika, adalah sebuah obat atau zat yang berasal dari sebuah tanaman baik sintesis maupun semi sintesis yang dapat menyebabkan perubahan dan penurunan kesadaran, menghilangkan dan mengurangi rasa nyeri, serta dapat menimbulkan ketergantungan secara fisik maupun psikologik. Narkotika terbagi menjadi tiga yaitu: narkotika gol.1 (heroin, kokain, ganja), narkotika gol.2 (morfin, petidin, turunan garam), narkotika gol.3 (kodein, garam-garam narkotika)

b.     -  Psikotropika, merupakan bahan narkotika yang baik alami maupun buatan, yang berkhasiat psikoaktif mempunyai pengaruh selektif pada susunan saraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktifitas mental serta perilaku. Psikotropika dapat dibagi menjadi empat yaitu: psikotropika gol.1 (MDMA, ekstasi, LSD, ST), psikotropika gol.2 (amfetamin, fensklidin, sekobarbital, metakuoalon, metilfenidat/ritalin), psikotropika gol.3 (fenobarbital dan flunitrasepam), psikotropika gol.4 (diazepam, klobazam, bromazepam, klonazepam, khlordiazepoxiase, dan nitrazepam).

c.       - Zat Adiktif, adalah suatu zat yang tidak mengandung narkotika atau psikotropika yang apabila digunakan dapat menyebabkan ketergantungan. Contoh dari zat adiktf alkohol, kafein, dan nikotin.

Dalam penggunakan Napza dapat terjadi penyalahgunaan hal tersebut disebabkan oleh faktor individu, faktor lingkungan, dan faktor Napza. Penyebab penyelahgunaan Napza pada faktor individu ini dimulai dari masa remaja, mereka menggunakan Napza karena perubahan biologik, psikologik, bahkan sosial. Terdapat juga faktor lingkungan yaitu meliputi lingkungan bergaul sekolah, rumah, teman sebaya, dan masyarakat. Selain dua faktor diatas ada juga faktir lain yaitu faktor Napza, faktor Napza yaitu karena mudahkannya Napza didapatkan, khaziat Napza yang menenangkan, menidurkan, serta mampu memnghilangkan nyeri. 

Terimakasih telah membaca, semoga bermanfaat ya :)) Mohon maaf apabila ada salah atau kurang dalam penulisan. Kritik dan saran sangat diterima dan bisa dituliskan di kolom komentar yahh :))

NAPZA

  NAPZA Apakah kalian mengetahui apa itu Napza? Napza merupakan narkoba, psikotropika, dan zat adiktif lain yang merupakan jenis obat-o...